Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H, HIMPAUDI Kecamatan Gerunggang Taman Sari Gelar Pawai Ta’aruf

Gerunggang – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H tahun 2024, HIMPAUDI Kecamatan Gerunggang Taman Sari gelar kegiatan Pawai Ta’aruf bersama anak-anak murid dan Guru Paud sekecamatan Gerunggang, Kamis (07/03/2024).

Hadir dalam kegiatan ini, Camat Gerunggang bersama Istri, Staff Kecamatan Gerunggang, orang tua murid, Staff dan Guru HIMPAUDI Kecamatan Gerunggang serta anggota Kapolsek Kecamatan Gerunggang yang mengamankan jalannya kegiatan Pawai Ta’ruf.

Sambutan Camat Gerunggang Dalam Kegiatan Pawai Ta’ruf anak-anak Paud sekecamatan Gerunggang

Mengangkat Tema  “Bergembira Menyambut Ramadhan, Ramadhan Indah, Ramadhan Penuh Berkah” kegiatan Pawai Ta’aruf ini diharapkan dapat menjadi momentum yang penting bagi umat Islam dan mengajarkan nilai-nilai bulan suci Ramadhan kepada anak-anak sejak dini.

Titik start Pawai Ta’aruf dimulai dari Kantor Kecamatan Gerunggang, kemudian murid Paud didampingi oleh Guru dan anggota Kapolsek Gerunggang melakukan iring-iringan disekitar wilayah kecamatan Gerunggang.

Kegiatan Pawai Ta’aruf ini juga menjadi ajang silaturahmi antara guru, orang tua murid dan staff Kecamatan Gerunggang yang berkumpul di Kantor Kecamatan Gerunggang dalam rangka bersama-sama menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H.

gerungganggerunggangteduhkecamatan gerunggangramadhan1445Hsilahturahmi
Comments (0)
Add Comment